Danrem 045/Gaya Hadiri Pengukuhan Penjabat Sementara Bupati Belitung Timur
Okt 30, 2024
Pangkalpinang - Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah S.E.,S.I.P.,M.Han menghadiri pengukuhan Penjabat Sementara Bupati Belitung Timur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2024, Asmawa Tosepu, AP., MSi. bertempat di ruang Pasir Padi Lantai lll kantor Gubernur, Pangkalpinang, Selasa (01/10/2024)
Sambutan PJ.Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Sugito, S.Sos., M.H menyampaikan saya selaku penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung mengucapkan selamat atas dikukuhkannya saudara Asmawa Tosepu, AP., M.Si sebagai penjabat sementara Bupati Belitung Timur.
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 74 Tahun 2016 tentang cuti di luar tanggungan negara bagi gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, serta walikota dan wakil walikota, maka yang bersangkutan harus mengajukan cuti di luar tanggungan negara.








